1. Fat
atau biasa yang digunakan Fat32 adalah ruang penyimpan utama memori. Di mana kita bisa menyimpan berbagi macam file bisa berupa Mp3, Video, Musik pendek, Gambar dll.2. Ext
sama halnya Fat, Ext juga ada bebepa jenis penggunaan tergantung kebutuhan dan fungsi serta aturannya. untuk yang umum biasanya di gunakan Ext2, Ext3 dan Ext4. Fungsinya adalah sebagai ruang kerja/operasi dari memori tersebut. Ruang ini hanya bisa digunakan untuk tempat menginstall aplikasi dari hp kita. Dengan demikian memori internal hp yang kapasitasnya terbatas menjadi terbantu saat banyaknya aplikasi yang kita butuhkan.3. Swap
Biasa di sebut juga Linux Swap fungsinya adalah sebagai tempat mengolah data. Jika kita perhatikan pada hp beroperation system, pasti memiliki RAM yang gunanya adalah sebagai ruang kerja atau tempat mengolah data dari berbagai aplikasi dan system berjalan/aktif yang ada di hp kita. Nah, dalam memori juga kita bisa buatkan ruang swap untuk membantu kerja RAM.
itulah tadi sedikit uraian tentang ketiga bagian memori partisi, saya rasa Anda sudah pasti mengerti. saya menjelaskan tutorial ini dengan bahasa yang sesederhana mungkin. OK, lanjut kita membahas bagaimana cara mempartisi/membagi ruang pada memori. Ingat, langkah ini harus dilakukan dengan urutannya yang brnar, sebab jika tertukar, memori akan buntu atau tidak beruang sama sekali.
Untuk melakukan partisi saya sarankan menggunakan tool pada komputer/laptop berupa software bernama Mini Tool Partition Wizard.
Silahkan download DI SINI
Berikut adalah langkah melakukan partisi ikuti dengan tahapan yang benar.
Siapkan peratan yang dibutuhkan:
- Memori Micro SD (Kapasitas terserah mau yang 16gb atau cuma 1gb juga tidak apa-apa)
- Card Rider, kalau tidak tau apa, yang digunakan untuk menghubungkan antara memori dan komputer melalui USB. harganya paling murah Rp.25.000 yang kecil.
- Software Mini Tool Partition Wizard yang terinstall di komputer.
- Siapkan memori micro SD kosong, atau kosongkan/backup yang ada dan simpan semua isinya ke komputer.
- Jika sudah kosong, hubungkan ke komputer menggunakan Card Rider.
- Buka Software Mini Tool tadi, jika memori terhubung baik akan ada ruang disk 2 berupa informasi memori micro SD kita
- Lalu sorot/klik bagian "Disk 2". (hati-hati, jika lupa disorot jangan-jangan Anda malah mempartisi memori pada komputer)
- Kemudian di bagian sebelah kiri di menu "Operation" klik pada "delete all partition". (Jika tidak ada berarti memori sudah free dan tidak perlu di delete lagi).
- Perhatikan pada kolom "Used" pastikan pada nilai nol setelah melakukan "delete partition".
- kemudian pada menu "Operation" klik pada "Create Partition". Lalu akan muncul jendela kecil. Di sanalah proses kita mempartisi.
- ada beberapa input di sana, ingat ikuti tahapan ini: Fat, Ext, dan Swap. jangan terbalik, jika tidak memori akan buntu atau tidak bisa terbaca pada hp nantinya. (memori tidak rusak, hanya buntu jika terjadi, bisa di perbaiki dengan partisi ulang).
- Pertama kita buat Partisi ruang FAT32.
- Pada input "Partition Label" kita kosongkan saja, itu hanya penamaan yang kita berikan. Atau terserah Anda mau isi apa saja.
- Pada kolom "Create As" pilih "Primary"
- Kolom "File System" Pilih "Fat32"
- Kolom "Drive Letter" Pilih "F"
- Kolom "Cluster Size" Pilih "8 kb". (ini kecepatan transfer kerja file)
- kemudian pada "Size and Location" Anda harus membuat perhitungan terlebih dahulu. Saya menggunakan memori kapasitas 1 gb. ingin membagi menjadi tiga bagian. Ext sebesar 100 mb, Swap sebesar 100 mb. Berarti sisanya adalah FAT sebesar 800 mb.
- Jadi, pada "Size and Location" saya tarik panel bagian kanan ke kiri hingga mendapat nilai 800 mb. ini gunanya membuat perhitungan.
- Kemudian sisa kolom yang di bawahnya akan otomatis menyesuaikan dengan panel yang kita tarik "Size and Location". Lewati ini.
- Jika sudah Tekan "OK".
- Maka akan tercipta Drive F Capacity 800 mb. selamat Fat sudah berhasil. sekarang lanjutkan untuk "Ext".
- Langkahnya hampir sama, hanya yang beda pilihan pada kolom. Permata sorot lagi kolom kode bintang (*) di bawah drive F yang baru di buat tadi.
- Pilih menu "Create Partition" Lagi. akan ada peringatan yang muncul, tekan saja "yes".
- Akan muncul lagi jendela tadi, lakukan hal yang serupa. hanya beda pilihan.
- Kolom "Create As" pilih "Primary"
- Kolom "File system" pilih "Ext2 atau Ext3 atau Ext4. ini tergantung pada pengaturan pada hp. bisa disesuaikan nanti pilih saja Ext2.
- Kolom "Cluster Size" pilih "4 kb"
- Pada "Cluster size" saya tarik sesuai hitungan saya tadi hingga nilai 100 mb.
- Kemudian "OK"
- Ext2 selesai. Lanjut pada Swap.
- Sorot ruang kosong berkode bintang (*) , pilih "Create Partition"
- Pada "File sytem" pilih "Linux Swap"
- Pada "size and location" itu adalah sisa untuk swap, tidak perlu diubah. langsung "OK" saja.
- selesai. tahap terakhir adalah eksekusi
- Perhatikan lagi semua yang kita buat tadi, agar tidak salah, jika sudah dirasa benar, pilih "APPLY" berlogo centang pada menu bar sebelah kiri atas.
- Ada peringatan lagi yang keluar, takan "YES".
- tunggu sejenak proses partisinya hingga 100%
- "Successful" jika itu yang muncul "OK" partisi berhasil sempurna.
- Kemudian tingga "Exit" kan Mini Tool Partition Wizard lalu cabut memori dan pasang ke hp. dan lihat hasilnya.
Baca juga postingan saya yang satu ini :
Terima kasih telah berkunjung, jika masih bingung silahkan bertanya pada komentar dibawah ini. Akhir kata sampai jumpa.