Hari ini saya akan coba tuliskan tentang bagaimana membuat dan apa saja syarat untuk membuka rekening Bank BCA. Berdasarkan pengalaman saya membuat rekening ini, semoga menjadi maanfaat dan membantu teman-teman yang bingung ingin membuka rekening bank ini.
Tidak susah membuat rekening baru BCA, sama halnya dengan bank lain. Hanya saja ada teman saya yang menanyakan bagaimana membuka rekening BCA tersebut. Saya juga bingung bagian mana yang membuat dia tidak mengerti. Mungkin hanya kepercayaan diri atau malu kalau nanti disana malah salah atau kurang sesuatu saat berada di kantor bank tersebut.
Berdasarkan pengalaman saya, karena sebelum memiliki rekening Bank BCA saya sudah memiliki rekening Bank Mandiri. Saya pikir pasti tidak jauh berbeda. Yang dibutuhkan menjadi syarat untuk membuka rekening baru adalah
- KTP
Biasanya untuk kota besar nasabah baru disyaratkan untuk yang berdomisili di kota tersebut. Jadi Anda harus memiliki KTP yang berdomisili di kota tempat Anda akan membuat rekening tersebut. Saya tidak menanyakan kenapa harus berdomisili di kota tersebut. Tapi yang jelas, jika Anda memiliki KTP dari luar kota Anda tidak bisa membuka rekening bank BCA di kota tersebut. Anda harus membuat di tempat Anda sendiri. Terkecuali di tempat asal Anda tidak memiliki kantor cabang BCA, misalkan Anda tinggal di kabupaten yang belum ada kantor cabang BCA. Anda bisa membuatnya di kota provinsi Anda. - Setoran awal
Biasanya ini tergantung dari kebijakan setiap Kantor Cabang. Tapi rata-rata setoran awal untuk membuak rekening baru adalah sebesar Rp.250.000 (hingga tulisan ini dibuat). Jadi persiapkan uang untuk setoran awal ini - Materai Rp.6000
Ini tidak wajib Anda sediakan, hanya saja jika Anda tidak membawa materai nantinya Anda tetap akan membeli materai dengan customer service yang melayani Anda nanti. Jangan sampai Anda hanya membawa uang setoran awal saja, sediakan juga untuk membeli materai nanti.
Itulah tadi syarat umum untuk membuka rekening bank BCA. Anda hanya perlu datang ke kantor cabangnya dan mengisi beberapa formulir untuk membuka rekening baru.
Jika Anda masih bingung dengan syarat di atas, Anda bisa simak pengalaman saya bagaimana membuka rekening baru Bank BCA.
Setelah saya memutuskan untuk membuka rekening Bank BCA, dan mempersiapkan ketiga hal di atas yang sudah saya tuliskan tadi. Saya langsung bergegas menuju kantor cabang BCA yang letaknya tidak jauh dari tempat tinggal saya, sekitar berjarak 1 kilometer. Waktu itu saya datang agak siang sekitar jam 14.00 WIB karena saya tahu bank masih belum tutup jam segitu dan berpikir pasti yang antri akan sangat sedikit.
Setelah tiba di sana karena itu adalah pertama kalinya saya masuk ke kantor BCA jelas saya bingung dan tidak tahu harus kemana. Kantornya cukup besar dan bagian depannya penuh dengan orang yang mengantri di kasir. Karena saya bingung saya langsung menghampiri Bapak Satpam yang sedang berdiri di dekat pintu dan bertanya "Pak, saya mau buka rekening baru, di mana yah?". Dengan sigap Bapak Satpam yang ramah tadi langsung mengantar saya menuju ke salah satu ruangan CS. Benar seperti yang saya harapkan, tidak ada yang mengantri saat itu. Berbeda dengan pengalaman saya waktu membuka rekening bank Mandiri, saya antri menunggu hingga 3 jam baru nomor antrian saya dipanggil.
Setelah mengucapkan terima kasih kepada Bapak Satpam yang terhormat saya langsung menghampiri meja CS yang telah menunggu seorang wanita cantik dengan senyumnya yang manis. lalu dia berkata "Selamat siang dengan Lastri, silahkan duduk pak.." sambil mempersilahkan saya duduk. sebenarnya waktu itu saya bingung. Apakah ini masih siang atau sudah sore??????? hihihihihihihi.. Setelah duduk dia bertanya lagi "Ada yang bisa saya bantu pak?" waktu saya bertemu dengan ini CS umur saya masih 19 Tahun, saya agak sedikit aneh sih dipanggil Pak,, hehehehe,, tapi biarlah, yang penting dia Cantik. Setelah dia bertanya saya langsung menjawab "Saya mau buka rekening baru". kemudian dia bertanya lagi "Sebelumnya sudah pernah membuka rekening BCA". Saya jawab lagi "Belum..". Setelah itu blablablablablablabla...
Saya rasa saya tidak perlu meneruskan ceritanya, Anda hanya perlu sampai di situ, selanjutnya CS yang cantik itu akan membantu Anda dan menjelaskan semuanya tentang BCA kepada Anda. Jika Anda bingung jangan sungkan dan malu untuk bertanya, kalau tidak suka CS-nya yang cewek silahkan pilih aja meja CS yang cowok. hihihihihi.. Lagian tidak mungkin Anda bingung, saya saja sampai kasihan sama CS-nya karena menjelaskan semua layanan BCA dari buku lembar pertama hingga akhir dengan sangat detail. Nggak kebayang gimana kalau dia sehari melayani puluhan orang yang membuka rekening baru. Jadi saya yakin Anda tidak akan bingung, jika susah nangkap penjelasannya tanyakan saja. maklum cewek cantik bisa bikin hilang konsentrasi.. wkwkwkwkwkwkwkwkwkkk. (maaf lho ya kalo yang baca ini cewek)
Mengenai kartu ATM nantinya akan langsung dibuatkan, tapi kalau Anda ingin ATM yang ada tertera nama Anda di kartunya kalau tidak salah Anda harus menunggu seminggu pembuatan. Berhubung saya tidak suka repot saya pilih langsung tanpa nama.
Saya rasa demikian, saya tidak tahu apa lagi yang ingin saya tuliskan. caranya cukup mudah dan sudah ada yang akan membantu Anda nantinya. semoga bermanfaat buat Anda semua. terima kasih telah berkunjung ke blog saya. Jika ada pertanyaan, kriti, saran maupun ralatan. silahkan kirimkan komentar Anda, saya akan sangat berterima kasih. Sampai jumpa di tulisan saya selanjutnya.